Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ukwk.ac.id/handle/123456789/1149
Title: Analisis Rasio Keuangan Sebagai Alat Penilaian Kinerja Keuangan (Studi Pada Perusaahan Perkebunan Kelapa Sawit Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2015-2019)
Authors: Indrarini, Silvia
Sukartiningsih, Lis Lestari
Fitrianti, Maria Noviana
Keywords: Rasio Keuangan
Kinerja Keuangan
Perusahaan Perkebunan Kelapa Sawit
Issue Date: 2022
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk Menganalisis Rasio Keuangan Sebagai Alat Penilaian Kinerja Keuangan pada Perusahaan Perkebunan Kelapa Sawit yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2015-2019. Jenis penelitian studi kasus, populasi 17 perusahaan perkebunan kelapa sawit yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2015-2019, pemilihan sampel menggunakan metode purposive sampling terpilih 4 perusahaan sebagai sampel penelitian. Hasil analisis rasio keuangan perusahaan perkebunan kelapa sawit yang terdaftar di BEI periode 2015-2019, memiliki kinerja keuangan paling baik dilihat dari rasio likuiditas dan rasio solvabilitas secara berturut-turut adalah PT Perusahaan Perkebunan London Sumatera Tbk; PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk; PT Sampoerna Agro Tbk dan PT Dharma Satya Nusantara Tbk. Kinerja keuangan keempat perusahaan kurang baik dilihat dari rasio aktivitas karena berada dibawah standar industrinya, menandakan belum efisien menghasilkan penjualan; rasio profitabilitas kurang baik karena berada dibawah standar industrinya, menunjukan belum efektif menghasilkan laba; rasio nilai pasar kurang baik ditunjukan dari nilai PER yang overvalued pada dua tahun terakhir periode dan nilai PBV yang menurun setiap tahunnya.
URI: http://repository.ukwk.ac.id/handle/123456789/1149
Appears in Collections:2022



Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.