Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.ukwk.ac.id/handle/123456789/1927
Title: Pengaruh Pendapatan Pajak Hotel, Pajak Restoran Dan Pajak Hiburan Terhadap Pendapatan Asli Daerah Kabupaten Banyuwangi Tahun 2017-2021
Authors: Mere, Klemens
Indrarini, Silvia
Devi, Oktavia Komala
Keywords: Pajak Hotel
Pajak Restoran
Pajak Hiburan
Pendapatan Asli Daerah
Issue Date: 2023
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendapatan pajak hotel, pajak restoran dan pajak hiburan terhadap pendapatan asli daerah Kabupaten Banyuwangi tahun 2017-2021. Jenis penelitian yang digunakan adalah Explanatory Research, metode pengumpulan data yang digunakan adalah studi lapangan dan studi Pustaka dengan menggunakan teknik observasi, wawancara serta dokumentasi. Data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu realisasi pendapatan pajak hotel, pajak restoran, pajak hiburan dan pendapatan asli daerah tahun 2017- 2021 yang diperoleh dari Badan Pendapatan Daerah (BAPENDA) Kabupaten Banyuwangi. Data di analisis dengan menggunakan metode analisis statistik deskriptif kuantitatif. Hasil analisis regresi linier berganda menunjukkan bahwa secara simultan pendapatan pajak hotel, pajak restoran dan pajak hiburan berpengaruh terhadap pendapatan asli daerah, sedangkan secara parsial pendapatan pajak hotel dan pajak hiburan berpengaruh terhadap pendapatan asli daerah namun pendapatan pajak restoran tidak berpengaruh terhadap pendapatan asli daerah. Variabel yang memiliki pengaruh paling dominan adalah pajak hotel.
URI: http://repository.ukwk.ac.id/handle/123456789/1927
Appears in Collections:2023



Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.